Berita Probolinggo

180 Ribu Warga Kota Probolinggo Terverifikasi Data Daftar Pemilih Tetap Pemilu 2024

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Probolinggo terus melakukan pemutakhiran data daftar pemilih tetap Pemilu 2024.

Penulis: Danendra Kusuma | Editor: Haorrahman
tribunjatimtimur.com/danendra kusuma
Komisioner Divisi Sosdiklih, Parmas dan SDM KPU Kota Probolinggo, Radfan Faisal saat memberikan penjelasan mengenai pembukaan pendaftaran badan adhoc Pemilu Tahun 2024. 

TRIBUNJATIMTIMUR.COM, Pasuruan - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Probolinggo terus melakukan pemutakhiran data daftar pemilih tetap Pemilu 2024.

Ratusan ribu warga Kota Probolinggo telah masuk verifikasi sebagai pemilih. Dari jumlah itu lima persennya merupakan pemilih pemula.

Komisioner Divisi Sosdiklih, Parmas dan SDM KPU Kota Probolinggo, Radfan Faisal mengatakan pihaknya hingga kini melakukan pemutakhiran data daftar pemilih tetap.

Baca juga: Emak-Emak di Pasuruan Bahagia Anaknya Dapat Beasiswa untuk Belanja Kebutuhan Sekolah

Untuk sementara, sebanyak 180 ribu warga sudah masuk data sebagai pemilih.

"Hingga saat ini sudah sekitar 180 ribu warga Kota Probolinggo masuk pemilih yang sudah terverifikasi," katanya, Senin (23/1/2023).

Dia menyebut, dari jumlah itu, sebanyak lima persen atau 9 ribu warga merupakan pemilih pemula.

Pemilih pemula itu secara perdana akan menggunakan hak pilihnya pada Pemilu 2024.

Baca juga: Muncul Buaya Muara di Sungai Desa Bayeman Probolinggo, Pihak Desa akan Lakukan Penyisiran

"Sekira 9 ribu warga ini merupakan pemilih pemula. Rata-rata masih duduk di bangku sekolah menengah atas (SMA) atau berusia 17 tahun. Mereka benar-benar baru mengenal politik dan siapa yang akan dipilih," paparnya.

Kendati demikian, lanjut Radfan, mereka sangat kritis menanyakan calon atau partai yang akan dipilih.

Hal tersebut diketahui tatkala KPU Kota Probolinggo melakukan sosialisasi ke sejumlah sekolah.

Dia berharap, pemilih pemula tidak hanya mejadi pemilih pasif. Melainkan menjadi pemilih aktif.

"Selain itu juga dalam pengawasan politik uang saat pemilu digelar nanti," pungkasnya

(Danendra Kusuma/TribunJatimTimur.com)

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved