Kasus Bullying

TERULANG, Viral Kasus Bullying Libatkan Bocah di Kebon Jeruk, Banyak Orang Melihat Namun Tak Melerai

Kembali viral di media sosial kasus bullying. Kali ini libatkan dua bocah di Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Banyak orang melihat, namun tak melerai.

Editor: Luky Setiyawan
Instagram @info.kebonjeruk
Kembali viral di media sosial kasus bullying. Kali ini libatkan dua bocah di Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Banyak orang melihat, namun tak melerai. 

TRIBUNJATIMTIMUR.COM - Kembali terjadi kasus bulliying yang tengah viral di media sosial.

Kali ini, kasus bulliying melibatkan bocah di Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Dalam kasus bullying yang viral ini, tampak seorang bocah menganiaya temannya.

Sejatinya, banyak orang dewasa yang menyaksikan aksi tersebut.

Baca juga: Ketahuan Berpesta Saat Pemulihan Cedera, Mauricio Pochettino Beri Peringatan untuk Pemain Chelsea

Namun, orang-orang hanya menyaksikan dan tak ada niatan untuk melerai.

Dalam video yang beredar di media sosial, dengan sadis seorang bocah memukuli hingga menginjak temannya.

Meski korban sudah terkapar, namun pelaku masih terus memaki korban.

Tak hanya sekali, bocah itu melakukan hal serupa berkali-kali pada korban.

Ironisnya, orang yang terlihat tampak lebih dewasa di sebelah korban tak berbuat apa-apa.

Orang dewasa itu bahkan tak melerai aksi bocah yang merundung korban.

Video itu beredar di media sosial. Salah satu yang mengunggahnya ialah @info.kebonjeruk di Instagram.

Diinfokan via akun tersebut, aksi perundungan itu terjadi di Persing Got, RT 009 RW 004 Kelurahan Kedoya Utara, Kecamatan Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Aksi perundungan terjadi diduga dipicu karena pelaku dan korban berebut playstation.

"Yang buat kesel, di situ ada orang yang lebih dewasa tapi tidak melerai malah asyik maen PS dan yang satunya malah memvideokan."

"Kejadian ini sudah dilaporkan ke Polres Jakarta Barat

Sumber: Tribunnews.com
Halaman 1 dari 4
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved