Liga 1
Bocoran Bojan Hodak Soal Rencana Persib Bandung, Sebut Tak Belanja Pemain Lagi, Batal Beri Kejutan?
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak memberikan bocoran terkait rencana terbaru timnya, dengan menyebut tak lagi belanja pemain. Batal beri kejutan?
TRIBUNJATIMTIMUR.COM - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak memberikan bocoran terkait rencana terbaru timnya, dengan menyebut tak lagi belanja pemain. Batal beri kejutan?
Diketahui, Persib Bandung masih dikaitkan dengan sejumlah pemain menjelang Liga 1 2024 bergulir.
Namun, Bojan Hodak memberikan tanggapan terkait rencana timnya, termasuk soal pergerakan transfer.
Menurut pelatih Kroasia itu, Pangeran Biru memastikan pergerakan transfer timnya dalam mencari pemain baru telah selesai pada musim 2024/2025.
Baca juga: Keinginan David da Silva Pensiun di Persib Bandung, Peluang Kembali ke Persebaya Tertutup?
Baca juga: Santer Kabar Persib Bandung Akan Datangkan Stefano Lilipaly dari Borneo FC, Faktanya Terungkap
Bojan Hodak menegaskan sudah tidak ada lagi pemain baru yang akan gabung Persib Bandung.
Bahkan menurut Bojan Hodak, Persib Bandung yang justru akan melepas beberapa pemainnya.
Bojan Hodak mengaku akan memangkas pemain yang memang tidak masuk skema untuk Liga 1 2024/2025.
Setidaknya ada tiga pemain yang diminta Bojan Hodak untuk mencari klub baru, yakni Reky Rahayu, Zalnando dan Abdul Aziz.
Untuk Zalnando dan Abdul Aziz disebut akan dilepas dengan status pinjaman.
"Tidak akan ada pemain lagi dan saya harus memangkas beberapa pemain, seperti Zalnando dan (Abdul) Aziz," kata Hodak, dikutip TribunWow.com dari Kompas.com.
"Mereka tidak banyak memiliki cukup peluang di sini dan akan lebih baik bagi mereka untuk pergi dengan status pinjaman," tegasnya.
Terkait kabar akan mendatangkan winger berlabel Timnas Indonesia, Saddil Ramdani, Bojan Hodak memberikan bantahan.
Saddil Ramdani disebut akan menjadi kejutan terakhir di Persib Bandung.
Bahkan sempat ada kabar, Saddil Ramdani akan diperkenalkan pada saat launcing tim Persib Bandung pada hari ini, Minggu (4/8/2024).
Saddil Ramdani menjadi sosok pemain yang sangat santer dikabarkan akan gabung Persib Bandung.
Jakmania Full Senyum Persija Hajar Persita di Laga Pertama Super League, 2 Pemain Disorot |
![]() |
---|
Persija dan Persis Solo Gigit Jari? PSIM Yogyakarta Umumkan Incaran Mereka Sebagai Rekrutan Baru |
![]() |
---|
1 Bintang Asing Akhirnya Lakoni Latihan Perdana di Persib Bandung, Bobotoh Justru Dibuat Salfok |
![]() |
---|
Mihailo Perovic Gacor dari Kepala Hingga Kaki, Fans Persebaya Bisa Lupakan Flavio Silva Lebih Cepat? |
![]() |
---|
Persija Mendadak Umumkan Rekrutan Baru di Pagi Hari, Jakmania Terkejut, 1 Gelandang Brasil Batal? |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.