Liga 1

SOSOK Jurgen Locadia, Penyerang Label UCL yang Disebut Sepakat Gabung Persebaya, Bonek Senang?

Sosok Jurgen Locadia, penyerang label UCL yang disebut sepakat bergabung dengan Persebaya Surabaya. Bonek senang?

Editor: Luky Setiyawan
Instagram @jurgenlocadia/Kompas.com/Suci Rahayu
JURGEN LOCADIA PERSEBAYA - Sosok Jurgen Locadia yang santer dikabarkan gabung skuad Persebaya Surabaya. Sosok Jurgen Locadia, penyerang label UCL yang disebut sepakat bergabung dengan Persebaya Surabaya. Bonek senang? 

TRIBUNJATIMTIMUR.COM - Sosok Jurgen Locadia, penyerang label UCL yang disebut sepakat bergabung dengan Persebaya Surabaya. Bonek senang?

Belakangan ini, nama Jurgen Locadia disebut-sebut bakal merapat ke Persebaya Surabaya pada musim 2025/2026.

Kabar yang mengindikasikan Jurgen Locadia merapat ke Persebaya Surabyaa diungkap oleh sejumlah akun Instagram yang membahas sepak bola Indonesia.

Salah satunya akun @gosballfc pada Selasa, (24/6/2025).

Baca juga: Sinyal Pemain Keluar Masuk Persebaya, 1 Pemain Diminati Klub Afrika, Bomber Label UCL Kans Gantinya

Baca juga: 5 Pemain yang Masuk Daftar Belanja Persebaya, 2 Nama Potensi Buat 1 Pilar Inti Terdepak

"RUMOR: Persebaya dikaitkan dengan striker Timnas Curacao, Jurgen Locadia. Musim ini ia bermain di Liga 3 Spanyol untuk CF Intrecity dengan mencetak 10 gol dari 24 pertandingan," tulis akun tersebut.

Lantas, bagaimana kans Persebaya Surabaya realisasikan kedatangan Jurgen Locadia musim depan?

Bicara peluang, asa Persebaya Surabaya untuk bisa datangkan Jurgen Locadia terbuka lebar.

Pasalnya, kontrak Jurgen Locadia bersama CF Intercity bakal segera usai 30 Juni 2025.

Atau tak lama lagi Jurgen Locadia bakal segera habis kontrak atau bebas transfer.

Update terkini, Jurgen Locadia dikabarkan sudah sepakat secara lisan untuk bergabung dengan Persebaya Surabaya.

Kabar itu diungkap oleh akun Instagram seputar sepak bola Indonesia, @transfernews_ft1.

"Kabarnya sih, sepakat secara verbal untuk bergabung dengan Persebaya Surabaya," tulis @transfernews_ft1.

Dengan kata lain, Persebaya Surabaya tinggal selesaikan beberapa poin negosiasi hingga akhirnya bisa mendapatkan tanda tangan dari sosok Jurgen Locadia.

Lantas, siapa sosok Jurgen Locadia yang santer dikabarkan merapat ke Persebaya Surabaya?

Berikut ulasannya:

Halaman 1 dari 4
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved