Liga Italia
Bukan Ademola Lookman, Inter Milan Ingin Negosiasi Lagi dengan Atalanta untuk Gaet Gelandang Brasil
Inter Milan ingin negosiasi lagi dengan Atalanta. Bukan karena Ademola Lookman, tapi untuk menggaet gelandang Brasil.
TRIBUNJATIMTIMUR.COM - Inter Milan ingin negosiasi lagi dengan Atalanta. Bukan karena Ademola Lookman, tapi untuk menggaet gelandang Brasil.
Sebelumnya, Inter Milan sempat terlibat negosiasi alot dengan Atalanta terkait transfer Ademola Lookman.
Tercatat, Nerazzurri telah mengajukan dua tawaran untuk pemain internasional Nigeria itu.
Pertama, Inter menawar 40 juta euro. Kemudian, mereka menaikkan tawaran menjadi 45 juta euro termasuk tambahan.
Baca juga: Chelsea Ajukan Tawaran Rp 948 M untuk Alessandro Bastoni, Bek Inter Milan Beri Respons Kejutan
Baca juga: Saga Transfer Ademola Lookman Berakhir, Inter Milan Urungkan Niat Datangkan Bomber Atalanta
Namun, kedua tawaran itu mendapat penolakan.
Dan seiring belum ditemukannya jalan keluar terkait transfer Ademola Lookman, Inter Milan dikabarkan tak lagi berupaya mendatangkan penyerang Nigeria itu.
Meski mundur dari upaya mendatangkan Ademola Lookman, Inter Milan tampaknya masih akan berbisnis dengan Atalanta.
Kali ini, Inter Milan bakal menghubungi Atalanta soal gelandang Brasil, Ederson.
Menurut Tuttosport melalui FCInterNews, Inter Milan belum menyerah untuk merekrut pemain Brasil tersebut.
Diketahui, Atalanta sudah mematok Ademola Lookman di angka 70 juta euro atau sekitar 1,3 triliun rupiah.
Semula, harga yang dipatok Atalanta tersebut membuat Inter Milan tak lagi mengejar Ederson di awal musim panas ini.
Namun, negosiasi kemungkinan akan segera dilanjutkan.
Terlebih, baik Inter Milan dan Atalanta telah menyepakati persyaratan bagi Nicola Zalewski untuk melanjutkan kariernya di Bergamo.
Dengan demikian, mereka mungkin telah meletakkan dasar bagi kepindahan Ederson ke Giuseppe Meazza.
Namun, harga tinggi pemain berusia 26 tahun itu tetap menjadi masalah.
| AC Milan Santer Dikaitkan dengan Bek Man City di Bursa Transfer Januari, 2 Faktor Jadi Hambatan |
|
|---|
| Juventus Darurat Penyerang Baru di Bursa Transfer Januari, 3 Nama Label Liga Italia Masuk Radar |
|
|---|
| Sang Mantan Lebih Pilih Balik ke Barcelona, Inter Milan Alihkan Pandangan ke Bek Sayap Fiorentina |
|
|---|
| Badai Masalah Landa Lini Depan, Juventus Kembali Pertimbangkan Kompatriot Erling Haaland |
|
|---|
| Gelandang Italia di Ambang Pintu Keluar Inter Milan, Raksasa Turki Jadi Calon Klub Baru |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim-timur/foto/bank/originals/Ilustrasi-Inter-Milan-dan-Atalanta.jpg)