Gempa Blitar
Pagi Hari Kabupaten Blitar Diguncang Gempa 5,2 Magnitudo
Gempa bumi berkekuatan 5,2 magnitudo mengguncang wilayah Blitar, Senin (24/11/2025) pukul 03.40 WIB pagi.
Penulis: Samsul Hadi | Editor: Haorrahman
Ringkasan Berita:
- Gempa bumi berkekuatan 5,2 M mengguncang Kabupaten Blitar pada 24 November 2025 pukul 03.40 WIB.
- BMKG menyebut pusat gempa berada 141 km barat daya Blitar, kedalaman 10 km, tidak berpotensi tsunami.
- BPBD Blitar belum ada laporan kerusakan.
TRIBUNJATIMTIMUR.COM, Blitar - Gempa bumi berkekuatan 5,2 magnitudo mengguncang wilayah Blitar, Senin (24/11/2025) pukul 03.40 WIB.
Informasi BMKG pusat gempa berada di 141 kilometer barat daya Kabupaten Blitar dengan kedalaman 10 kilometer. BMKG memastikan gempa tersebut tidak berpotensi tsunami.
Pusat gempa berada di laut dan kedalaman dangkal, getaran dirasakan masyarakat di beberapa wilayah pesisir selatan Jawa Timur.
Baca juga: Sekolah Rusak karena Gempa Ratusan Siswa SDN Kotakulon 2 Bondowoso Belajar di Tenda Darurat
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Blitar menyebut belum ada laporan kerusakan maupun dampak lain yang diterima di tiap kecamatan.
Kepala BPBD Kabupaten Blitar, Wahyudhi, mengatakan masih mengumpulkan informasi dari seluruh jaringan relawan dan petugas lapangan.
Baca juga: Dampak Gempa Sumenep, Terdapat Lima Bangunan di Jember Rusak
“Dari informasi teman-teman, masih belum ada laporan dampak peristiwa gempa bumi di masing-masing wilayah,” jelas Wahyudhi.
Wahyudhi mengatakan BPBD terus memantau perkembangan situasi di seluruh titik yang berpotensi terdampak.
“Kami terus monitor di lapangan. Semoga wilayah Kabupaten Blitar aman,” ujarnya.
(TribunJatimTimur.com)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim-timur/foto/bank/originals/GEMPA-BUMI-Tangkapan-layar-informasi.jpg)