Kualifikasi Piala Dunia 2026
SKENARIO Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026, Bisa dengan Hasil Imbang, tapi Ada Syaratnya
Skenario Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026. Bisa dengan hasil imbang, tapi ada syaratnya.
Pasalnya, meski secara selisih gol dari ketiga tim sama-sama 0, tetapi Timnas Indonesia unggul dalam hal agresifitas gol.
Jika mampu menempati posisi teratas grup A ronde keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, maka Timnas Indonesia dipastikan lolos ke Piala Dunia 2026.
Skenario hasil imbang ini tak berlaku apabila di dua laga Timnas Indonesia tersebut terdapat skor 0-0, dan laga Arab Saudi kontra Irak berakhir imbang dengan skor, apalagi saling mengalahkan.
Skenario hasil imbang ini sangat mungkin terjadi di grup A ronde keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, mengingat kekuatan tim dari Timnas Indonesia, Arab Saudi dan Irak kurang lebih merata.
Terlebih, Timnas Indonesia juga jarang menang saat main melawan negara Timur Tengah.
Dari lima pertemuan terakhir, Timnas Indonesia hanya menang dua kali melawan negara Timur Tengah, yakni Arab Saudi (2-0) pada 10 November 2024 dan Bahrain (1-0) pada 25 Maret 2025 di ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Namun, kemenangan tersebut didapat saat bermain di kandang, Gelora Bung Karno.
Sementara saat bertandang ke Timur Tengah, Timnas Indonesia kerap mendapat hasil imbang atau kekalahan.
Terakhir kali Timnas Indonesia main di Timur Tengah, yakni saat melawan Bahrain pada 10 Oktober 2024, Skuad Garuda meraih hasil imbang dengan skor 1-1.
Sementara itu, kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes mengungkap rasa optimismenya membawa skuad Garuda lolos ke Piala Dunia 2026 meski tampak tidak mudah.
"Kami tahu ini tidak akan mudah. Tidak mustahil, tetapi tidak mudah," ungkap Jay Idzes di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, Selasa (7/10/2025), dilansir dari Kompas.com.
"Saya pikir ini akan menjadi pertandingan yang hebat antara dua tim hebat, tim-tim hebat, jadi kami menantikannya."
Adapun, laga Timnas Indonesia vs Arab Saudi dijadwalkan bakal digelar di King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi pada Kamis (9/10/2025) pukul 00.15 WIB.
Sementara pertandingan Irak vs Timnas Indonesia vs Arab Saudi dijadwalkan bakal digelar di King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi pada Minggu (12/10/2025) pukul 02.30 WIB.
Dapatkan informasi lainnya di Googlenews, klik : Tribun Jatim TimurĀ
Ikuti saluran whatsapp, klik : Tribun Jatim Timur
(TribunJatimTimur.com)
Jadwal Tayang Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Eropa, Mulai 9 Oktober 2025, Siapa yang Lolos? |
![]() |
---|
CARA Nonton Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Eropa Periode Oktober 2025, Mulai Tayang Kapan? |
![]() |
---|
Jadwal Timnas Italia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Eropa, Misi Sulit Gli Azzurri |
![]() |
---|
Jadwal dan Cara Nonton Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 |
![]() |
---|
JADWAL Irak vs Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, 5 Pemain Persib Bandung Kans Main |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.