Liga Italia

3 Calon Pengganti Yann Sommer Masuk Radar Inter Milan, Ada Kiper Pencetak Rekor di Liga Jerman

Tiga sosok calon pengganti Yann Sommer masuk radar Inter Milan. Ada kiper pemecah rekor di Liga Jerman.

Editor: Luky Setiyawan
inter.it
INTER MILAN - Tiga sosok calon pengganti Yann Sommer masuk radar Inter Milan. Ada kiper pemecah rekor di Liga Jerman. (inter.it) 

Sebelumnya, pada paruh musim 2024/2025 lalu, eks Napoli itu berstatus kiper pinjaman di Rossoblu.

Namun, saat bursa transfer musim panas 2025, Cagliari memutuskan untuk mempermanenkan Elia Caprile dari Napoli dengan biaya 8 juta euro.

Meski baru bergabung, karier Elia Caprile di Cagliari mungkin tak bertahan lama.

Pasalnya, ada duo Milan, Inter Milan dan AC Milan yang tengah membidik kiper Italia tersebut.

Sementara itu, Inter Milan dan AC Milan bukan satu-satunya klub yang tertarik pada Elia Caprile.

Torino juga sempat merekrut pemain berusia 24 tahun itu di musim panas.

Setelah klub Turin tersebut kehilangan Vanja Milinkovic-Savic ke Napoli, mereka mengalihkan perhatian ke Elia Caprile.

Di sisi lain, Cagliari bersedia melepas Elia Caprile di angka 20 juta euro.

2. Marco Carnesecchi

Kiper Atalanta, Marco Carnesecchi menjadi nama berikutnya yang masuk radar Inter Milan.

Menurut laporan Tuttosport edisi hari ini, melalui FCInterNews, Inter Milan telah mengincar Marco Carnesecchi.

Dalam laporan yang sama disebut, Inter Milan akan melihat Marco Carnesecchi sebagai pengganti yang layak untuk Yann Sommer.

Namun, Atalanta tidak akan melepasnya dengan harga murah.

Pers mengaitkan pemain berusia 25 tahun itu dengan kepindahan dari Bergamo pada musim panas, tetapi ia akhirnya bertahan.

Carnesecchi telah menjalani beberapa musim yang luar biasa bersama La Dea.

Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved