Persija Jakarta

Penyebab Thomas Doll Tinggalkan Ruang Konferensi Pers Pasca Derbi Klasik Persib Bandung vs Persija

Berikut penjelasan sebab pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll tinggalkan ruang konferensi pers setelah derbi klasik melawan Persib Bandung.

Editor: Luky Setiyawan
Tribunnews/Alfarizy Ajie Fadhilah
Thomas Doll saat menunggu konferensi pers usai pertandingan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Jawa Barat, Rabu (11/1/2023). - Berikut penjelasan sebab dirinya tinggalkan ruang konferensi pers setelah derbi klasik melawan Persib Bandung. 

TRIBUNJATIMTIMUR.COM - Penjelasan penyebab Thomas Doll tampak meninggalkan ruang konferensi pers pasca derbi klasik Persib Bandung vs Persija Jakarta, Rabu (11/2/2023).

Seperti yang diketahui, pelatih Persija Jakarta itu langsung pergi dan tak melanjutkan sesi konferensi pers pasca pertandingan kontra Persib Bandung.

Sekilas, sikap yang ditunjukkan Thomas Doll tersebut menimbulkan pertanyaan.

Terlebih lagi, kejadian tersebut bertepatan saat kekalahan Persija Jakarta dengan skor 1-0 kala melawan musuh bebuyutannya itu.

Baca juga: Penolakan Arema FC Berlanjut di Semarang, Kini Singo Edan Dilarang Gunakan Stadion Jatidiri

Seperti yang diketahui, laga Persib vs Persija tersebut merupakan laga tunda dari pekan ke-11 Liga 1 2022/2023.

Penyelamatan gemilang Andritany Ardhiyasa yang menepis tendangan penalti dari Beckham Putra di menit ke-44 tak mampu menyelamatkan Persija.

Adalah Ciro Alves yang menjadi petaka bagi Persija Jakarta.

Pemain asal Brasil itu menerima umpan dari kompatriotnya, David da Silva, dan berhasil mengkonversi menjadi gol pada menit ke-63.

Skor tipis tersebut bertahan hingga akhir pertandingan.

Dan setelah pertandingan, Thomas Doll yang sejatinya mengikuti sesi konferensi pers tersebut justru malah pergi.

Kini terungkap penyebab atas tindakan yang dilakukan oleh pelatih Persija Jakarta itu

Dikutip dari Tribunnews.com, pelatih asal Jerman itu memilih meninggalkan konferensi pers karena menunggu waktu mulai terlalu lama.

Thomas Doll yang menggunakan baju hitam itu setidaknya sudah menunggu sekira satu menit untuk menunggu panitia penyelenggara (panpel) memulai sesi konferensi pers.

Saat sedang menunggu, pelatih berusia 56 tahun itu nampak gusar dan sesekali melihat jam di tangan kirinya.

Thomas Doll juga sempat berbicara dengan Media Officer Persija Jakarta, Muhammad Nadhil, untuk berkomunikasi dengan pihak panpel.

Sejurus kemudian, Thomas Doll yang menunjukkan wajah kesal langsung berdiri seraya membawa tas miliknya dan meninggalkan ruang konferensi pers.

Dalam perjalan pulang ke penginapan, tim Persija kembali dibawa menggunakan Kendaraan Taktis (Rantis) seperti sebelum pertandingan.

Dapatkan informasi lainnya di Googlenews, klik : Tribun Jatim Timur

(TribunJatimTimur.com)

Sumber: Tribunnews.com
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved