Liga 1
Liga 1 2023/2024 PSIS Semarang Vs Persebaya: Prediksi Skor, Prediksi Susunan Pemain, Live Indosiar
Berikut prediksi skor, prediksi susunan pemain dan link live streaming Indosiar laga PSIS Semarang vs Persebaya Surabaya di Liga 1 2023/2024.
Marukawa bakal kembali menghadapi mantan timnya di laga PSIS vs Persebaya pada lanjutan kompetisi Liga 1 2023/2024.
Laga PSIS vs Persebaya itu akan digelar di Stadion Jatidiri, Semarang pada Minggu (16/7/2023).
Jelang pertandingan, Marukawa tak ingin kalah lagi melawan mantan timnya.
"Tentu kita tidak ingin kalah dari Persebaya." Ungkap pemain berusia 26 tahun itu seperti dilansir SURYA.co.id dari laman resmi PT LIB.
Persebaya sendiri memang mendominasi PSIS musim lalu.
Dari total dua kali pertemuan, Persebaya selalu keluar sebagai pemenang.
Untuk itu, ambisi untuk mendapatkan tiga poin makin membuncah pada diri pemain berposisi winger itu.
"Jadi saya ingin tampil 100 persen fokus untuk pertandingan nanti. Saya percaya kita bisa menang," kata Taisei Marukawa.
Taisei sejauh ini baru mengoleksi 2 assist dari total 2 pertandingan yang telah dilakoni.
Pada laga melawan Persita Tangerang pekan lalu, pemain jebolan Liga Malta itu tampil kurang maksimal dan hingga akhirnya ditarik pada menit ke-55 oleh Pelatih Gilbert Agius.
“Di laga terakhir lalu saya memang sakit. Saya mohon maaf. Namun sekarang sudah lebih baik dan fokus untuk laga selanjutnya melawan Persebaya,” tegas dia.
Head to Head PSIS vs Persebaya Surabaya
29 Maret 2023
PSIS 1-2 Persebaya Surabaya
23 Agu 2022
Persebaya Surabaya 1-0 PSIS
2 Feb 2022
PSIS 0-0 Persebaya Surabaya
Liga 1 2023/2024
PSIS Semarang vs Persebaya Surabaya
Prediksi Skor
Prediksi Susunan Pemain
Link Live Streaming
Indosiar
PSIS Semarang
Persebaya Surabaya
TribunJatimTimur.com
Luky Setiyawan
| Jakmania Full Senyum Persija Hajar Persita di Laga Pertama Super League, 2 Pemain Disorot |
|
|---|
| Persija dan Persis Solo Gigit Jari? PSIM Yogyakarta Umumkan Incaran Mereka Sebagai Rekrutan Baru |
|
|---|
| 1 Bintang Asing Akhirnya Lakoni Latihan Perdana di Persib Bandung, Bobotoh Justru Dibuat Salfok |
|
|---|
| Mihailo Perovic Gacor dari Kepala Hingga Kaki, Fans Persebaya Bisa Lupakan Flavio Silva Lebih Cepat? |
|
|---|
| Persija Mendadak Umumkan Rekrutan Baru di Pagi Hari, Jakmania Terkejut, 1 Gelandang Brasil Batal? |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim-timur/foto/bank/originals/Kolase-PSIS-Semarang-dan-Persebaya.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.