Liga Spanyol

Kylian Mbappe Hampir Pasti Gabung Real Madrid, Legenda Prancis Minta Bintang PSG Mikir 2 Kali

Legenda Prancis, Robert Pires meminta bintang PSG, Kylian Mbappe untuk mikir dua kali sebelum gabung Real Madrid.

Editor: Luky Setiyawan
ANDER GILLENEA/AFP
Legenda Prancis, Robert Pires meminta bintang PSG, Kylian Mbappe untuk mikir dua kali sebelum gabung Real Madrid. 

TRIBUNJATIMTIMUR.COM - Legenda Prancis, Robert Pires meminta bintang PSG, Kylian Mbappe untuk mikir dua kali sebelum gabung Real Madrid.

Robert Pires juga menyebut Real Madrid bukanlah satu-satunya pilihan untuk Kylian Mbappe.

Kepindahan pemain andalan PSG itu ke Real Madrid tampak di depan mata.

Les Parisiens tidak lagi bisa menahan keinginan penyerangnya untuk pergi.

Baca juga: Komentar Eks PSG Soal Transfer Kylian Mbappe, Sebut Mantan Klub Sudah Benar Ikhlaskan Bintangnya

Baca juga: Bakal Kedatangan Kylian Mbappe, Pemain Real Madrid Ngaku Tak Takut Bersaing dengan Bintang PSG

Mbappe memang masih menolak untuk membicarakan tujuannya setelah ini.

Namun, Real Madrid menjadi tujuan yang paling memungkinkan mengingat sejarah kedua pihak.

Dua musim sebelumnya, Mbappe hampir berseragam Los Blancos sebelum ia berubah pikiran pada menit-menit akhir.

Keputusan berbalik arah ternyata begitu disesali oleh penyerang berusia 25 tahun tersebut.

Tidak heran jika ia terus mencari cara untuk bisa bergabung ke Stadion Santiago Bernabeu.

Menggunakan pengalamannya sendiri, Robert Pires justru bisa meminta Mbappe untuk berpikir ulang.

"Saya senang jika Mbappe bisa bergabung ke Liverpool karena struktur klub tersebut sangat bagus," ucap Pires seperti dilansir BolaSport.com dari Diario AS.

"Kerja sama Mbappe dengan Mohamed Salah akan sangat eksplosif. Saya rasa ia masih bisa menolak Real Madrid," kata Pires.

Mantan pemain Arsenal tersebut sempat menolak Real Madrid saat ia masih aktif bermain.

Pires saat itu masih memiliki opsi untuk bisa membela Arsenal atau Juventus.

Kepindahan ke Real Madrid pun tidak terlalu menggoda Pires pada saat itu.

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved