Liga 1
Gervane Kastaneer Gacor di Timnas Curacao Usai Dilepas Persib Bandung, Bobotoh Dibuat Keheranan
Fans Persib Bandung, Bobotoh dibuat keheranan dengan Gervane Kastaneer yang gacor di Timnas Curacao usai dilepas Pangeran Biru.
TRIBUNJATIMTIMUR.COM - Fans Persib Bandung, Bobotoh dibuat keheranan dengan Gervane Kastaneer yang gacor di Timnas Curacao usai dilepas Pangeran Biru.
Diketahui, Gervane Kastaneer resmi menjadi pemain asing terbaru yang dilepas Persib Bandung pada akhir musim 2024/2025.
Peresmian Gervane Kastaneer dilepas Persib Bandung diumumkan melalui media klub pada Jumat, 6 Juni 2025.
"Hatur nuhun Gervane Kastaneer! Kebersamaan yang singkat harus berakhir, sukses untuk kariermu selanjutnya," tulis ofisial Pangeran Biru via Instagram resmi klub, @persib pada Jumat, 6 Juni 2025.
Baca juga: 1 Bocoran Transfer Terbaru Persija Jakarta Terungkap, Bakal Samai Manuver Persib Bandung?
Baca juga: Sinyal Perombakan Total Pemain Asing Persib Bandung, 6 Pilar Sudah Dilepas, 2 Nama Menyusul?
Setelah dilepas Persib Bandung, Gervane Kastaneer justru mengganas di Timnas Curacao.
Baru-baru ini, Timnas Curacao meraih hasil memuaskan ketika bertemu dengan Saint Lucia di Stadion Ergilio Hato, Willemstad, Curacao pada Sabtu, 7 Juni 2025 dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona CONCACAF.
Timnas Curacao berhasil menghajar Saint Lucia empat gol tanpa balas.
Gervane Kastaneer yang menjadi starter di laga tersebut tampil menggila dengan mencetak hattrick.
Penampilan Gervane Kastaneer di Timnas Curacao tersebut mendapat respons ketus dari Bobotoh.
Bobotoh dibuat keheranan, sebab penampilan Gervane Kastaneer di Persib Bandung sangat kontras kala sang pemain membela Timnas Curacao.
Dilansir dari TribunWow.com, reaksi heran dan ketus Bobotoh tersebut tampak pada unggahan terkini akun Instagram milik Gervane Kastaneer, Sabtu, 7 Juni 2025.
Saat itu ia mengunggah postingan yang dikolaborasikan dengan akun Instagram milik Timnas Curacao.
"Mengapa Di Persib tidak begitu?," tulis @48******.
"Di Persib dia tidak begitu?," tulis @ree******.
"Di club nglawak d timnas serius :(," tulis @def******.
| Jakmania Full Senyum Persija Hajar Persita di Laga Pertama Super League, 2 Pemain Disorot |
|
|---|
| Persija dan Persis Solo Gigit Jari? PSIM Yogyakarta Umumkan Incaran Mereka Sebagai Rekrutan Baru |
|
|---|
| 1 Bintang Asing Akhirnya Lakoni Latihan Perdana di Persib Bandung, Bobotoh Justru Dibuat Salfok |
|
|---|
| Mihailo Perovic Gacor dari Kepala Hingga Kaki, Fans Persebaya Bisa Lupakan Flavio Silva Lebih Cepat? |
|
|---|
| Persija Mendadak Umumkan Rekrutan Baru di Pagi Hari, Jakmania Terkejut, 1 Gelandang Brasil Batal? |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim-timur/foto/bank/originals/Pemain-Persib-Bandung-berusaha-menguasai-bola-dari-hadangan-pemain-Dewa-United-di-Liga-1.jpg)