Liga Italia

Pernyataan Lautaro Martinez Kans Jadi Kenyataan, 1 Pemain Inter Milan Potensi Gabung Barcelona

Pernyataan Lautaro Martinez berpotensi jadi kenyataan, seiring dengan adanya satu pemain Inter Milan kans gabung Barcelona.

Editor: Luky Setiyawan
Twitter/@Inter
PEMAIN INTER SELEBRASI - Selebrasi Denzel Dumfries dan Lautaro Martinez ketika mencetak gol pada laga Inter Milan vs Atalanta, semifinal Supercoppa Italiana, di Al Awwal Park, Arab Saudi, Jumat (3/1/2025). Pernyataan Lautaro Martinez berpotensi jadi kenyataan, seiring dengan adanya satu pemain Inter Milan kans gabung Barcelona. (Twitter/@Inter) 

TRIBUNJATIMTIMUR.COM - Pernyataan Lautaro Martinez berpotensi jadi kenyataan, seiring dengan adanya satu pemain Inter Milan kans gabung Barcelona.

Baru-baru ini, Lautaro Martinez memberikan pernyataan bernada mengusir pemain Inter Milan yang tak ingin bertahan.

Semula, pernyataan itu mengarah ke rekan setimnya di Inter Milan, Hakan Calhanoglu yang disebut ingin hengkang ke Galatasaray.

Namun, pernyataan sang kapten itu disebut membuat pemain Nerazzurri lain tersindir.

Baca juga: Hakan Calhanoglu dan Lautaro Martinez Diam-diam Berdamai, Gelandang Inter Milan Tetap Terusir?

Baca juga: DNA Ular Hakan Calhanoglu Melekat, Inter Milan Jadi Korban Pengkhianatan Selanjutnya?

Salah satu pemain tersebut adalah Denzel Dumfries.

Diketahui, masa depan Denzel Dumfries di Inter Milan menjadi spekulasi.

Kini, pernyataan Lautaro Martinez itu berpotensi terealisasi, seiring dengan munculnya kans Denzel Dumfries hengkang.

Terdapat sejumlah faktor yang membuat Denzel Dumfries berpotensi hengkang dari Inter Milan.

Pertama, ada fakta bahwa mantan bek sayap PSV itu baru saja berganti agen.

Ia bergabung dengan agen super asal Portugal Jorge Mendes.

Kemudian, ada fakta bahwa Dumfries memiliki klausul pelepasan sebesar €25 juta di Inter Milan

Ia baru saja menandatangani perpanjangan kontrak dengan Nerazzurri, yang mencakup klausul ini.

Dan menurut Sport, Jorge Mendes telah menawarkan Denzel Dumfries ke Barcelona.

Agen asal Portugal itu telah menjelaskan bahwa kepindahan pemain Belanda itu akan mudah jika mempertimbangkan klausul pelepasan.

Lebih jauh, Sport melaporkan, Mendes telah memberi tahu Barcelona bahwa meskipun mereka tidak mengaktifkan klausul pelepasan pada saat klausul itu berakhir pada tanggal 15 bulan ini, mereka secara realistis dapat mengontraknya dengan biaya sekitar €25 juta.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved