Liga 1
Tak Terdaftar Hingga Liburan ke Australia Jelang Undian, Persebaya Absen di ASEAN Club Championship?
Persebaya Surabaya berpotensi batal mengikuti ASEAN Club Championship, usai tak terdaftar hingga melancong ke Australia jelang drawing.
TRIBUNJATIMTIMUR.COM - Persebaya Surabaya secara mengejutkan berpotensi batal mengikuti ASEAN Club Championship, usai tak terdaftar hingga melancong ke Australia jelang drawing digelar.
Baru-baru ini, beredar bocoran daftar tim peserta ASEAN Club Championship, dimana tak ada nama Persebaya Surabaya di dalamnya.
Padahal, Persebaya Surabaya dijadwalkan ikut kompetisi ASEAN Club Championship usai finis di peringkat empat Liga 1 2024/2025.
Selain, Bajol Ijo, tim Indonesia lainnya, Malut United juga tak terdaftar.
Baca juga: Sinyal Alef Firmino Merapat ke Persebaya, Sudah Umbar 2 Kode Keras, Bonek Tunjukkan Pergerakan
Baca juga: SOSOK Alef Firmino, Penyerang Brasil Calon Pemain Persebaya, Sudah Umbar 2 Kode Keras
Dengan demikian, Indonesia berpotensi tak mengirimkan wakil di ajang ASEAN Club Championship.
Bocoran daftar peserta ASEAN Club Championship itu datang dari akun Twitter @Fim_Mifta (Miftakhul FS) pada Rabu (2/7/2025).
“Dapat info dari kawan yang kemarin ikut bantu di ASEAN Club Championships, ternyata tidak ada nama Indonesia di ASEAN Club Championships edisi 2025/2026.”
Tak hanya itu, Mifta juga mengunggah bagan peserta yang ia terima. Dalam bagan tersebut, tidak terlihat nama Persebaya Surabaya maupun Malut United, baik di fase grup maupun jalur play-off.
“Saya juga dikirim bagan seperti di bawah ini. Kalau benar seperti ini, berarti Persebaya dan Malut United urung main di ACC,” lanjutnya.
Sementara itu, akun Instagram yang membahas sepak bola Indonesia, @ngapakfootball turut membahas alasan Persebaya Surabaya dan Malut United tak terdaftar di ajang ASEAN Club Championship.
Menurut akun tersebut, PT LIB telah mendaftarkan Persebaya Surabaya dan Malut United ke ajang ASEAN Club Championship.
Namun, pihak AFF selaku penyelenggara justru meminta juara Liga 2024/2025 dan peringkat kedua, Persib Bandung dan Dewa United yang ikut berpartisipasi.
"PT LIB mendaftarkan Persebaya dan Malut United, tapi AFF mintanya Juara ( Persib ) dan runner-up ( Dewa United ) son
Jadinya AFF ga ikutkan klub Indonesia di AFF Club Championship son," tulis akun tersebut.
Di sisi lain, jelang drawing ASEAN Club Championship bergulir, Persebaya Surabaya justru dijadwalkan bakal melakoni tur di Australia.
| Jakmania Full Senyum Persija Hajar Persita di Laga Pertama Super League, 2 Pemain Disorot |
|
|---|
| Persija dan Persis Solo Gigit Jari? PSIM Yogyakarta Umumkan Incaran Mereka Sebagai Rekrutan Baru |
|
|---|
| 1 Bintang Asing Akhirnya Lakoni Latihan Perdana di Persib Bandung, Bobotoh Justru Dibuat Salfok |
|
|---|
| Mihailo Perovic Gacor dari Kepala Hingga Kaki, Fans Persebaya Bisa Lupakan Flavio Silva Lebih Cepat? |
|
|---|
| Persija Mendadak Umumkan Rekrutan Baru di Pagi Hari, Jakmania Terkejut, 1 Gelandang Brasil Batal? |
|
|---|
