Megawati Hangestri Pertiwi
Megawati Hangestri Tancap Gas, Bakal Main di Klub Voli Turki Usai Langsungkan Pernikahan
Megawati Hangestri Pertiwi bakal bermain untuk klub Liga Voli Turki, Manisa BBSK usai melangsungkan pernikahan.
Sorotan akan potensi Megawati baru meledak ketika dia menjalani dua musim yang sensasional bersama Red Spark di Liga Voli Korea pada 2023/2024 dan 2024/2025.
Ya, klub bernama lengkap Daejon JungKwanJang Red Sparks itu berhasil memaksimalkan potensi Megawati di mana dia tampil trengginas dalam dua musim itu sebagai mesin poin.
Peran Megawati sudah terlihat pada musim perdananya di Negeri Ginseng di mana dia langsung membawa Red Sparks lolos playoff usai tujuh musim absen.
Satu musim berikutnya, taji Megawati semakin menjadi dengan membawa tim besutan Ko Hee-jin itu menembus babak final.
Dari segi pencapaian individu, Megawati telah menyumbangkan 1000 poin lebih dalam dua musim bersama Red Sparks.
Pada musim terakhirnya, Megawati menduduki peringkat ketiga sebagai daftar pencetak poin terbanyak alias top skor.
Usai Nikah, Megawati Hangestri Bulan Madu dengan Suami
Pevoli asal Jember, Megawati Hangestri akan bulan madu bersama suami, Dio Novandra usai melangsungkan pernikahan.
Telah berlangsung prosesi resepsi pernikahan Megawati Hangestri dan Dio Novandra di New Sari Utama Convention Hall, Mangli, Kabupaten Jember, Jawa Timur, Sabtu (5/7/2025).
Mega yang merupakan atlet nasional cabang olahraga voli tersebut tampak anggun mengenakan busana gaun kebaya dengan dominasi warna hitam dan batik berwarna coklat.
Begitupun juga Dio. Atlet finswimming berpengalaman itu terlihat gagah dalam busana khas kebudayaan Jawa.
Dekorasi pesta pernikahan Mega-Dio disiapkan dengan mengusung budaya adat Jawa.
Ratusan undangan secara bergantian memberikan selamat kepada Megawati dan Dio. Kabarnya 500 undangan telah disebar dalam pesta pernikahan Megawati Hangestri dan Dio Novandra.
Pantauan di lokasi, sejumlah tokoh publik Kabupaten Jember terlihat hadir dalam resepsi kali ini.
Mulai dari mantan Bupati Jember, Faida, juga ada Istri Bupati Jember, Ghyta Eka Puspita;
| Cedera Otot Kaki, Atlet Voli Megawati Sebut Butuh Dua Bulan Pemulihan | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Alasan Putus Kontrak dengan Klub Voli Red Sparks, Megawati Sebut Profesional | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Megawati Hangestri : Kemanapun Saya Berlabuh, Saya Akan Selalu Pulang ke Jember | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| BREAKING NEWS Megawati Hangestri Temui Bupati Jember di Pendapa Wahyawibawagraha | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Manajer Voli Bank Jatim Sebut Megawati Hangestri Tahun Ini Berkarier di Dalam Negeri | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim-timur/foto/bank/originals/Megawati-Hangestri-bakal-main-di-klub-voli-Turki-usai-melangsungkan-pernikahan.jpg)
												      	
												      	
												      	
												      	
				
			
											
											
											
											
											
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.