Liga Inggris
Chelsea Ingin Ulangi Kesuksesan 5 Tahun Lalu? The Blues Kans Buat 1 Manuver Transfer Kejutan
Chelsea berpotensi melancarkan satu manuver kejutan pada bursa transfer. The Blues berniat mengulangi kesuksesan lima tahun lalu?
Ringkasan Berita:
- Chelsea berpotensi melancarkan satu manuver kejutan di bursa transfer.
- Manuver kejutan Chelsea tersebut adalah memulangkan mantan pemainnya, Antonio Rudiger.
- The Blues kans mengulangi kesuksesan mereka pada lima tahun lalu.
TRIBUNJATIMTIMUR.COM - Chelsea berpotensi melancarkan satu manuver kejutan pada bursa transfer. The Blues berniat mengulangi kesuksesan lima tahun lalu?
Adapun manuver kejutan Chelsea di bursa transfer tersebut adalah dengan memulangkan mantan pemainnya yang kini memperkuat Real Madrid, Antonio Rudiger.
Sebelum bergabung dengan Real Madrid, Antonio Rudiger sempat memperkuat The Blues dari tahun 2017 hingga 2022.
Kini, bek Jerman itu punya peluang kembali ke tim asal London barat itu.
Baca juga: Daftar Pemain dengan Gaji Tertinggi di Chelsea, Bayaran Cole Palmer Kalah dari 1 Pemain Magabut
Menurut laporan terbaru dari Marca, dilansir TribunJatimTimur.com dari TEAMtalk, Chelsea terbuka untuk memulangkan Antonio Rudiger dari Real Madrid.
Di sisi lain, Antonio Rudiger akan habis kontraknya di Real Madrid musim panas 2026 mendatang.
Pembicaraan mengenai perpanjangan kontrak telah dilakukan, meskipun saat ini Real Madrid masih menunggu Antonio Rudiger memulihkan diri dari cedera otot.
Meski begitu, bukan tak mungkin Real Madrid akan melepas Antonio Rudiger di akhir musim, sama seperti yang akan mereka lakukan dengan bek tengah lainnya, David Alaba, yang juga habis kontraknya.
Di sisi lain, kabar Chelsea memulangkan Antonio Rudiger terbilang mengejutkan mengingat The Blues jarang merekrut pemain tua di era kepemilikan Todd Boehly.
Meski begitu, memulangkan Antonio Rudiger bisa menjadi langkah brilian untuk Chelsea.
Wesley Fofana berusia 24 tahun tetapi baru tampil lebih dari 50 kali di Liga Primer Inggris karena sering mengalami cedera.
Ia, bersama dengan pasangan berusia 19 tahun, Jorrel Hato dan Josh Acheampong, khususnya, dapat mengambil manfaat dari kebijaksanaan Rudiger.
Baca juga: Romeo Cedera saat Lawan Klub Azerbaijan, Chelsea Pertimbangkan untuk Gaet Gelandang Baru
Terlebih, Chelsea sempat merasakan kesuksesan merekrut pemain veteran pada lima tahun lalu.
Ya, pada lima tahun lalu, tepatnya pada 2020, Chelsea membuat langkah kejutan di bursa transfer dengan mendatangkan bek veteran Thiago Silva.
Meski dikenal sebagai bek tangguh, Thiago Silva kala itu sudah berusia 36 tahun, umur yang relatif tua sebagai pesepakbola.
| Potensi Marcus Rashford Tinggalkan Man United Secara Permanen, Barcelona Siap Negosiasi |
|
|---|
| Daftar Pemain dengan Gaji Tertinggi di Chelsea, Bayaran Cole Palmer Kalah dari 1 Pemain Magabut |
|
|---|
| Apabila Tak Segera Berkembang, Kompatriot Cristiano Ronaldo Bakal Ditendang Manchester United |
|
|---|
| Manchester United Bakal Rekrut 2 Gelandang Baru, Siap Beri Tawaran di Bursa Transfer Januari |
|
|---|
| Romeo Cedera saat Lawan Klub Azerbaijan, Chelsea Pertimbangkan untuk Gaet Gelandang Baru |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim-timur/foto/bank/originals/Logo-Chelsea.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.