Timnas Indonesia

Sinyal Timnas Indonesia Dapat Pelatih Baru, 1 Nama Sudah Pamitan, Batal Lirik Bojan Hodak?

Timnas Indonesia menunjukkan sinyal bakal segera mendapatkan pelatih baru. Satu nama sudah pamitan. Batal lirik Bojan Hodak?

Editor: Luky Setiyawan
TribunJatimTimur.com/Habiburrahman
TIMNAS INDONESIA - Skuad Timnas Indonesia menghadapi China Taipei di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jumat (4/9/2025) malam. Timnas Indonesia menunjukkan sinyal bakal segera mendapatkan pelatih baru. Satu nama sudah pamitan. Batal lirik Bojan Hodak? 

Ringkasan Berita:
  • Timnas Indonesia menunjukkan sinyal bakal segera mendapatkan pelatih baru.
  • Hal ini tak lepas dari satu nama yang sudah pamitan.
  • Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak kans batal dilirik.

TRIBUNJATIMTIMUR.COM - Timnas Indonesia menunjukkan sinyal bakal segera mendapatkan pelatih baru. Satu nama sudah pamitan. Batal lirik Bojan Hodak?

DIketahui, Timnas Indonesia masih santer dikaitkan dengan sejumlah nama pelatih, imbas lowongnya jabatan juru taktik pasca dipecatnya Patrick Kluivert.

Salah satu nama yang dikaitkan dengan Skuad Garuda adalah pelatih asal Uzbekistan, Timur Kapadze.

Dikaitkannya Timur Kapadze dengan tim yang diperkuat Jay Idzes dkk itu tak lepas dari keberhasilan sang pelatih membawa Uzbekistan lolos ke Piala Dunia untuk yang pertama kalinya pada Edisi 2026 mendatang.

Baca juga: REAKSI Suporter Persib Bandung Usai Bojan Hodak Disebut-sebut Jadi Kandidat Pelatih Timnas Indonesia

Namun, setelah sukses membawa Uzbekistan lolos ke Piala Dunia 2026, Timur Kapadze harus menyerahkan jabatan kepelatihan ke legenda Italia, Fabio Cannavaro.

Pelatih 44 tahun turun jabatan sebagai asisten pelatih Timnas Uzbekistan

Dan kini, Timur Kapadze mengucapkan pamit undur diri dari tim kepelatihan Timnas Uzbekistan.

Ucapan pamit dari Timur Kapadze itu terungkap melalui akun Instagram sang pelatih, @timurkapadze18 pada Selasa (11/11/2025).

"Masa bakti saya bersama tim nasional telah berakhir.

Tahun-tahun ini penuh dengan emosi, kemenangan, dan pengalaman tak terlupakan.

Saya ingin berterima kasih kepada para pemain, staf tim, dan federasi atas kepercayaan dan kerja sama mereka.

Terima kasih khusus kepada semua penggemar atas dukungan, energi, dan kepercayaan kalian yang tak henti-hentinya kepada tim!

Baca juga: Timnas U17 Indonesia Raih Kemenangan di Piala Dunia U17, Legenda Inter Milan Beri Pesan Menyentuh

Saya bangga telah menjadi bagian dari perjalanan ini.

Semoga tim ini sukses dan meraih prestasi baru di masa depan!," berikut keterangan tertulis, dilansir dari TribunWow.com.

Sementara itu, pihak asosiasi sepak bola Uzbekistan menjelaskan pengunduran diri Timur Kapadze tak lepas dari adanya tawaran yang didapat dari sang pelatih.

Sumber: TribunWow.com
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved