Super League
Potensi Manuver Kejutan Persija, Agen Dadakan Kans Muncul, 3 Pilar Timnas Indonesia Targetnya?
Persija Jakarta berpotensi membuat manuver kejutan di bursa transfer. Agen dadakan kans bermunculan. Tiga pilar Timnas Indonesia targetnya?
Nama pemain Timnas Indonesia berikutnya yang kans digaet Persija Jakarta di bursa transfer adalah Ricky Kambuaya.
Sebelum bocoran dari akun @liga_dagelann tersebut mencuat, beredar kabar Persija Jakarta ingin mendatangkan bintang Timnas Indonesia, Ricky Kambuaya.
Kabar itu diungkap oleh akun Instagram yang membahas sepak bola Indonesia, @velvabol, Rabu (22/10/2025).
Menurut akun tersebut, Persija Jakarta tertarik untuk mendatangkan Ricky Kambuaya pada bursa transfer paruh musim 2025/2026.
Lebih lanjut, akun itu menyebut Macan Kemayoran ingin menggaet eks Persib Bandung tersebut untuk memperkuat tim pada putaran kedua.
"Rumuorrrr! Jelang bursa transfer musim dingin, Persija Jakarta dikabarkan tertarik rekrut pemain Dewa United dan Timnas Indonesia, Ricky Kambuaya, guna perkuat putaran kedua," tulis @velvabol.
Sementara itu, Ricky Kambuaya diketahui berposisi sebagai gelandang serang.
Hal ini sesuai dengan bocoran yang disebut sebelumnya.
Sehingga, bukan tak mungkin Persija Jakarta berniat menggaet Ricky Kambuaya di bursa transfer.
Kendati demikian, Persija Jakarta disinyalir bakal kesulitan apabila memang ingin menggaet Ricky Kambuaya pada paruh musim 2025/2026.
Pasalnya, Ricky Kambuaya di musim ini diberikan peran lebih oleh pelatih Dewa United, Jan Olde Riekerink sebagai kapten tim.
Dengan kata lain, Jan Olde Riekerink tak akan dengan mudah melepas begitu saja Ricky Kambuaya pada jendela transfer paruh musim nanti.
Kecuali, Persija Jakarta mau memberikan tawaran menggiurkan bagi Dewa United dan juga secara personal untuk Ricky Kambuaya.
Meski begitu, Ricky Kambuaya berpeluang didapatkan Persija Jakarta dengan skema bebas transfer jika Dewa United tak sesegera mungkin untuk memperpanjang kontraknya.
Mengingat, kontrak Ricky Kambuaya bersama Dewa United bakal segera usai pada akhir musim 2025/2026.
Patut dinantikan, apakah Persija Jakarta bakal merekrut Ivar Jenner dan Ricky Kambuaya atau tidak.
Dapatkan informasi lainnya di Googlenews, klik : Tribun Jatim Timur
Ikuti saluran whatsapp, klik : Tribun Jatim Timur
(TribunJatimTimur.com)
| SINYAL Persib Bandung Juara Super League 3 Kali Berturut-turut, 7 Indikasi Jadi Penguat |
|
|---|
| Pasca Eduardo Perez Resmi Dipecat, Bonek Turut Desak Persebaya Depak 1 Sosok Penting |
|
|---|
| POTENSI Persija Datangkan Ivar Jenner, 4 Faktor Jadi Indikasinya, Ada 1 Hal Luar Dugaan |
|
|---|
| 3 Pemain Timnas Indonesia Potensi Digaet Persib Bandung, 1 Nama Sempat Dibujuk Bojan Hodak |
|
|---|
| Persebaya Resmi Pecat Eduardo Perez Usai Laga Lawan Arema FC, Bonek Sambut 2 Nama Pelatih |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim-timur/foto/bank/originals/Pemain-Persija-Jakarta-berkumpul-saat-pertandingan-melawan-Arema-FC.jpg)