Berita Viral
SOSOK Balita 3 Tahun Ditemukan di Semak Belukar, Diduga Sengaja Dibuang Orang Tua, Videonya Viral
Viral sosok balita berusia tiga tahun ditemukan di semak belukar. Balita itu diduga dibuang oleh orang tuanya.
TRIBUNJATIMTIMUR.COM - Sosok balita 3 tahun viral di media sosial usai ditemukan di semak belukar.
Sosok balita itu diduga sengaja dibuang oleh orang tuanya.
Sosok balita itu viral usai beredar video momen pertemuannya dengan perempuan yang menemukannya di semak belukar.
Adapun lokasi ditemukannya balita malang itu diketahui berada di Jalan Soekarno, Lingkar Luar, Kota Sampit, Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah, Rabu (1/11/2023) siang.
Baca juga: Viral Momen Bocah 13 Tahun Jadi Korban Penipuan di Bandung, Modus Pelaku Ngaku Intel, HP Hilang
Saat ditemukan, balita itu mengalami gizi buruk dengan banyak luka memar di tubuhnya.
Balita itu juga tampak dalam keadaan basah kuyup terkena hujan.
Dia ditemukan dalam posisi yang sangat lemah, mengenakan pakaian berwarna merah.
Petugas yang menemukan langsung mengganti baju si balita yang sudah basah.
Mereka juga menghangatkan tubuh si balita yang gemetar kedinginan.
Video mengenai kejadian ini pun menjadi viral di media sosial.
"Anak siapa ya Allah, ya Allah kasihan ya Allah," ucap seorang perempuan sambil memvideokan anak itu.
Merasa prihatin, warga segera membawa balita tersebut ke Puskesmas Ba'amang agar segera mendapatkan perawatan yang diperlukan.
Balita tersebut kemudian dirujuk ke RSUD DR Murjani Sampit.
Hingga saat ini, penyebab pasti mengapa anak perempuan ini ditinggalkan di semak-semak masih belum dapat dipastikan.
Pihak kepolisian dan Dinas Sosial Kabupaten Kotawaringin Timur tengah melakukan penyelidikan untuk menemukan keluarganya.
| Viral Ibu Hamil Hendak Melahirkan Ditandu Warga Pakai Kursi Panjang di Bondowoso |
|
|---|
| Cek Mahar Rp 3 Miliar Pernikahan di Pacitan Dipertanyakan, Ini Pernyataan Ibu Mertua |
|
|---|
| Viral Mahar Rp 3 Miliar di Pacitan, Kades Bantah Isu Sang Suami Kabur |
|
|---|
| Viral Pernikahan Beda Usia 50 Tahun di Pacitan, Mas Kawin Cek Rp 3 Miliar dan Hadiah Toyota Camry |
|
|---|
| Polres Probolinggo Fasilitasi Penjemputan Nenek Nortaji, Anak Janji Merawat |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/balita-gizi-buruk-dibuang-orangtua-di-sampit.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.