Wisata Banyuwangi

Ijen Golden Route Banyuwangi, Jelajah Hidden Gem Wisata Alam hingga Budaya di Kawasan Gunung Ijen

Pesona Ijen Golden Route Banyuwangi, menjelajahi rute wisata alam, kuliner, dan budaya di kaki Gunung Ijen yang memesona.

Penulis: Aflahul Abidin | Editor: Haorrahman
Humas Pemkab Banyuwangi
KAKI IJEN - hamparan keindahan alam di kaki Gunung Ijen, Banyuwangi. Ragam aktivitas wisata menjadikan kawasan ini destinasi ideal untuk berwisata sehat dan menenangkan.  

Ringkasan Berita:
  • Banyuwangi meluncurkan Ijen Golden Route untuk mempromosikan wisata alam dan budaya di kaki Gunung Ijen.
  • Ijen Golden Route mencakup destinasi alam, kuliner lokal, dan penginapan ramah lingkungan.
  • Bupati Ipuk menyebut konsep wisata ini mendukung pariwisata berkelanjutan.
  • Ijen Golden Route juga terhubung dengan berbagai event wisata nasional dan budaya.

 


TRIBUNJATINTIMUR.COM,  Banyuwangi - Pemkab Banyuwangi meluncurkan program Ijen Golden Route, jalur wisata yang menghubungkan beragam destinasi alam, kuliner, dan budaya di kawasan kaki Gunung Ijen.

Rute wisata ini dikembangkan untuk memperkenalkan lebih luas pesona hidden gem di Kabupaten di ujung timur Pulau Jawa ini , khususnya di sekitar lereng Ijen yang dikenal dengan kesejukan udara, lanskap hijau, dan keramahan masyarakatnya.

“Kita sedang mempromosikan berbagai potensi wisata yang berkembang pesat di sekitar kaki gunung Ijen,” ujar Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani, Selasa (4/11/2025).

Baca juga: Banyuwangi Travel Mart 2025, Kolaborasi Pelaku Jasa Wisata Banyuwangi untuk Gaet Wisatawan 

Pesona Alam Kaki Ijen

Selama ini kawasan kaki Gunung Ijen menawarkan panorama yang menenangkan, dengan deretan destinasi wisata alam yang memadukan keindahan lanskap dan nilai budaya.

Beberapa di antaranya adalah Sendang Seruni di Desa Tamansari dan Banyu Kuwung yang terkenal dengan sumber air jernihnya.

Tak jauh dari sana, Air Terjun Kalibendo menghadirkan pengalaman tracking menyusuri perkebunan cengkeh dan karet yang rindang. Wisatawan juga bisa menikmati kesejukan Air Terjun Jagir, yang dikenal dengan pesona tiga alirannya yang jernih.

Bagi penikmat kuliner, kawasan Licin menjadi surga tersembunyi. Salah satu yang populer adalah Warung Kanggo Riko di Desa Segobang dengan menu khas ayam kesrut.

Baca juga: Kedubes RI di Tunisia Promosikan Potensi Ekspor dan Wisata Banyuwangi

Ada pula Taman Gandrung Terakota, destinasi lengkap yang menggabungkan wisata budaya, kuliner, dan spot ngopi instagramable. Di sini, wisatawan bisa menikmati kopi khas Banyuwangi sambil menikmati pemandangan alam dan patung-patung gandrung yang ikonik.

“Beragam destinasi hidden gem ini wajib dicoba bagi yang ingin berwisata dengan kualitas eksklusif namun dengan budget terjangkau,” tambah Ipuk.

  • Staycation di Lereng Ijen

Seiring meningkatnya minat wisatawan, kawasan sekitar Ijen kini tumbuh menjadi destinasi staycation populer. Tersedia berbagai pilihan penginapan dengan konsep ramah lingkungan, mulai dari villa bernuansa rustic, homestay bergaya Osing, hingga resort modern di tengah perkebunan kopi.

Bagi backpacker, ada banyak homestay yang dikelola warga lokal. Selain harga yang bersahabat, wisatawan juga bisa merasakan interaksi hangat dengan masyarakat Banyuwangi yang menjunjung nilai budaya Osing.

Baca juga: Musik Tepi Sawah Banyuwangi, Sensasi Menikmati Ijen dengan Nuansa Berbeda

  • Atraksi dan Aktivitas Wisata

Selain menikmati pemandangan, wisatawan juga dapat mencoba beragam aktivitas seperti bersepeda di jalur pedesaan, berjalan santai di perkebunan teh, atau trekking ringan di kaki Gunung Ijen.

“Kawasan Ijen adalah contoh harmoni antara alam, budaya lokal, dan pariwisata berkelanjutan,” jelas Ipuk.

  • Event dan Agenda Wisata Ijen

Pemkab Banyuwangi juga menggelar berbagai event tahunan bertaraf nasional. Di antaranya Tour de Banyuwangi Ijen, Ijen Green Trail Run, Ijen Geopark Downhill, Ngopi Sepuluh Ewu, Sendratari Meras Gandrung, Jazz Gunung Ijen, hingga Musik Tepi Sawah.

Dapatkan informasi lainnya di Googlenews, klik : Tribun Jatim Timur

Ikuti saluran whatsapp, klik : Tribun Jatim Timur

(TribunJatimTimur.com)

 

 

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved