Dukung Capaian Sejuta Mahasiswa, UT Jember Percepat Transformasi Pokjar Menjadi Salut
Dukung Capaian Sejuta Mahasiswa, UT Jember Percepat Transformasi Pokjar Menjadi Salut
TRIBUNJATIMTIMUR.COM , JEMBER - Universitas Terbuka (UT) Jember berkomitmen untuk terus menggaungkan UT melalui berbagai kegiatan demi tercapainya 1 juta mahasiswa sebagaimana target yang ditetapkan hingga tahun 2025.
Seperti yang baru-baru ini diselenggarakan di Bromo Park Hotel Kota Probolinggo pada sabtu-minggu, 27-28 Juli 2024.
UT Jember menyelenggarakan Rapat Koordinasi Pengurus Kelompok Belajar (Rakor Pokjar) di Wilayah UT Jember. Sebanyak 30 kelompok belajar yang berasal dari 7 kabupaten/kota di Wilayah UT Jember yang meliputi Kabupaten Jember, Banyuwangi, Situbondo, Bondowoso, Lumajang, Probolinggo, dan Kota Probolinggo hadir mengikuti kegiatan tersebut.
Rakor Pokjar merupakan agenda rutin tahunan yang dilaksanakan oleh UT Jember dengan tujuan untuk menyosialisasikan kebijakan baru dan implementasinya, evaluasi dan penguatan peran Pokjar/SALUT dalam pelaksanaan program-program UT, optimalisasi pencapaian target peningkatan jumlah mahasiswa, percepatan transformasi menjadi SALUT dan sharing strategi dan pelatihan marketing.
Mengusung tema “Percepatan dan Penguatan Transformasi POKJAR Menjadi SALUT”, kegiatan dibuka secara resmi oleh
Direktur UT Jember Dra Barokah Widuroyekti MPd. Sesuai dengan target dari Rektor Universitas Terbuka bahwa tahun 2025 semua kelompok belajar (POKJAR) sudah harus bertransformasi menjadi Sentra Layanan Universitas Terbuka (SALUT).
Pada sajian materi pertama, Direktur UT Jember menyampaikan bahwa “Yang bisa mendirikan SALUT ini adalah POKJAR yang sudah bekerja sama dengan UT selama ini dan mitra baru yang telah memenuhi persyaratan”.
SALUT adalah unit mandiri yang didirikan dan dikelola oleh perorangan, kelompok masyarakat, Yayasan atau badan hukum yang berfungsi sebagai penghubung dalam mengakses layanan akademik dan nonakademik serta kegiatan Universitas Terbuka lainnya. Secara Operasional, SALUT berada dalam supervisi dan binaan UT Daerah Jember.
“Dengan kata lain, SALUT berfungsi mendekatkan layanan UT yang ada di daerah yang bisa diakses secara langsung oleh mahasiswa,” sambungnya.
Pesan penting juga disampaikan di akhir sajian tentang pentingnya menjaga hati dan rasa mahasiswa dalam memberikan pelayanan yang berintegritas.
“Bangun kedekatan hati dan berikan layanan yang humanis agar mahasiswa merasa puas dan terlayani dengan baik” imbuhnya.
Pokjar dan SALUT diminta untuk membangun loyalitas mahasiswa demi menjaga dan meningkatkan retensi mahasiswa.
Sasaran dan target calon mahasiswa UT saat ini adalah generasi Z, maka selaras dengan itu Manajer Marketing dan Registrasi mengajak seluruh POKJAR dan SALUT di wilayah kerja UT Jember untuk beriringan dan berdampingan untuk lebih aktif melakukan sosialisasi dan promosi melalui berbagai media sosial online.
“Sosialisasi dan promosi melalui media sosial baik facebook, instagram atau tiktok bisa dilakukan setiap saat dan sangat tepat sekali untuk target UT yaitu generasi Z,” jelas Manajer Marketing dan Registrasi, Nita Ryan Purbosari, M.Si.
Sebagai institusi penyelenggara pendidikan tinggi, UT terus berkomitmen untuk menjaga kualitas akademik melalui pelaksanaan kegiatan akademik sesuai prosedur UT.
| Sinyal Manuver Inter Milan Gaet Bek Crystal Palace, Bayern Munchen dan Liverpool Jadi Pesaing |
|
|---|
| Catat Hattrick saat Lawan PSBS Biak, Winger Persija Masuk Daftar Spesial di Super League |
|
|---|
| Dusan Vlahovic Diobral ke Chelsea dengan Harga Rp 437 M, 3 Bomber The Blues Kans Tergusur |
|
|---|
| Tak Hanya Barcelona, Man United Juga Harus Saingi Man City untuk Gaet Kompatriot Bryan Mbeumo |
|
|---|
| Untuk Datangkan Penerus Brozovic, Inter Milan Harus Kalahkan AC Milan dan Juventus |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim-timur/foto/bank/originals/Rakor-Pokjar-yang-digelar-UT-Jember-di-Bromo-Park-Hotel-Kota-Probolinggo.jpg)