Berita Jember

Cari Bocah Hanyut, Tim SAR Malah Temukan Bangkai Lumba-Lumba Terdampar di Laut Jember

Tim SAR gabungan malah menemukan bangkai lumba-lumba terdampar di laut selatan Jember ketika mencari tubuh bocah yang hanyut ke sungai

Penulis: Imam Nawawi | Editor: Sri Wahyunik
TribunJatimTimur.com/Brandal Alas Rescue Jember
Tim SAR menemukan bangkai lumba-lumba di Pantai Tawang Samudra, Puger, Jember saat mencari tubuh bocah yang terseret arus Sungai Bedadung 

TRIBUNJATIMTIMUR.COM, Jember - Tim SAR gabungan menemukan lumba-lumba terdampar di area Pantai Tawang Samudra di Kecamatan Puger Jember, Jawa Timur, Jumat (10/2/2023) siang.

Penemuan mamalia laut tersebut, ketika Tim Gabungan dari Satpolairud Polres Jember, BPBD, Tim Brandal Alas Rescue dan Baret Rescue Nasdem melakukan pencarian jasad Muhammad Revan yang hanyut di Sungai Bedadung, Kecamatan Puger.

Tampak, bangkai lumba-lumba itu panjangnya sekitar 1,5 Meter ini, dengan kondisi tubuh yang masih utuh.

Relawan Brandal Alas Rescue Jember Hariyadi mengatakan ketika sedang menyisir area pantai, untuk mencari bocah 11 korban yang hanyut di Sungai Bedadung, justru menemukan bangkai lumba-lumba terdampar.

"Mencari bocah yang tenggelam itu, kami kan mencari di bibir pantai, dari Pancer Puger hingga di Cemara, ketika ditengah perjalanan ditemukan bangkai Lumba-lumba yang sudah mati di sini," katanya saat di konfirmasi lewat saluran telepon.

Menurutnya, kondisi tubuh lumba-lumba tersebut masih utuh. Kemungkinan mamalia laut ini sudah terdampar di pantai itu, sejak kemarin siang, sehingga sudah mulai membusuk.

Baca juga: Curi Mesin Penggiling Padi di Halaman Rumah, Warga Banyuwangi Ditangkap

"Jadi sudah membusuk, dan bau. Mungkin sudah terdampar sejak kemarin. Soalnya tiga hari lalu teman saja lewat di situ belum ada lumba-lumba yang minggir, dan tadi kami lewat itu ada," kata Hariyadi.

Hariyadi mengungkapkan, bagian tubuh yang paling kelihatan busuk adalah bagian perutnya, untuk sisanya semua masih utuh.

"Yang busuk bagian perutnya saja, utuk lain-lain utuh semua," katanya.

Kini bangkai lumba-lumba tersebut, lanjut dia, telah dievakuasi oleh Tim Brandal Alas Rescue Jember, dengan cara dikubur langsung di area Pantai Selatan tersebut.

"Sudah dikubur di tempat itu juga, dan telah dikasih bambu berdiri dua itu di pinggir pantainya, sebagai penanda," kata Hariyadi.

Setelah melakukan evakuasi bangkai lumba-lumba, tim SAR pun kembali melanjutkan pencarian bocah 11 tahun yang hanyut di Sungai Bedadung Kecamatan Puger.

Baca juga: Dua Bocah Berusia 5 Tahun Hanyut di Sungai Kali Mayang Ambulu Jember, Satu Ditemukan Meninggal

 

 

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved